Senin, 23 Agustus 2010

TELNET


Telnet adalah protocol yang memungkinkan anda log on dan bekerja pada sistem jarak jauh seperti halnya jika program dan file yang tersimpan di komputer jarak jauh tersebut berada di komputer anda sendiri. Telnet digunakan untuk login
ke komputer lain di Internet dan mengakses berbagai macam pelayanan umum,
termasuk katalog perpustakaan dan berbagai macam database. Telnet
memungkinkan pengguna untuk duduk didepan
komputer yang terkoneksi ke internet dan mengakses komputer lain yang juga
terkoneksi ke internet. 

Senin, 26 Juli 2010

Tugas

A. pengertian internet
internet adalah seperangkat alat elektronik yang menghubungkan dari ke satu dan lainnya yang terhubung dalam satu jaringan internet secara global.

B. 4 university
santa barbara,utah,california,stanford university (di tahun 1969).

Senin, 19 Juli 2010

Tujuan Internet

Tujuan dari pembangunan internet adalah untuk saling bertukar data (informasi). Kita bisa masuk ke computer lain dan melihat informasi yang ada, misal hasil penelitian suatu badan research yang berada di mancanegara. Selain itu fasilitas yang sangat popular sejak awal adalah e-mail (surat elektronik) yang digunakan untuk berkomunikasi dan newsgroup digunakan sebagai sarana berdiskusi tentang topik tertentu.

Sejarah Internet



Sebuah rekaman tulisan yang menerangkan bahwa interaksi sosial dapat dilakukan juga melalui sebuah jaringan komputer terdapat pada seri memo yang ditulis oleh J.C.R. Licklider dari MIT (Massachuset Institut of Technology) pada bulan Agustus tahun 1962. Dalam memo tersebut diuraikan konsep "Galactic Network"nya. Dia memiliki visi sebuah jaringan komputer global yang saling berhubungan dimana setiap orang dapat akses data dan program secara cepat dari tempat manapun. 

Rabu, 19 Mei 2010

Perpustakan Inggris Digitalkan 40 Juta Halaman Koran


Salah satu perpustakan di Inggris merencanakan proyek jangka panjang, berupa mendigitalkan 40 juta halaman di koran yang disajikan secara online, proyek ini diprediksi akan selesai dalam jangka waktu 10 tahun mendatang.

Menggandeng penerbit rightSolid, pendigitalan halaman koran ini akan mencakup semua peristiwa, termasuk kejadian penting seperti Crimean dan Perang Boer. Langkah ini tentu saja sangat menguntungkan bagi semua pihak khususnya para sejarahwan yang dipusingkan dengan mencari hardcopy dan mickrofilm.

Dilansir melalui BBC, Rabu (19/5/2010), bahan digital akan dibuat gratis untuk pengguna di situs perpustakaan utama di St Pancras, di daerah London bagian utara. Namun biaya akan dikenakan untuk pencarian yang dilakukan dari luar perpustakaan.

Rabu, 07 April 2010

Robot Kini Mampu Melipat Pakaian


CALIFORNIA - Anda yang malas melipat dan merapikan pakaian akan sangat terbantu dengan kehadiran robot ini. Para ahli robot dari University of California, Berkeley menciptakan sebuah robot yang diprogram untuk melipat pakaian atau handuk. PR2, demikian sebutan untuk robot tersebut, merupakan robot humanoid yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Robot tersebut dilengkapi dengan dua lengan di sisi kiri dan kanan, empat kamera, serta kaki beroda yang memudahkannya bergerak kesana kemari.Dalam papernya, tim pembuat robot menyebutkan PR2 diprogram untuk menampilkan algoritma tertentu yang memungkinkannya mengambil pakaian atau handuk, kemudian melipatnya dengan rapi.

Selasa, 30 Maret 2010

SEJARAH MUSIC ROCK

"SEJARAH MUSIC ROCK"

Sejarah musik rock memiliki asal yang beragam. Di awal tahun 1950an orang berdebat mengenai akar dari musik rock and roll ini. Musik rock pada dasarnya dieksplor dan dikembangkan oleh banyak orang namun demikian akar musik rock yang paling kuat adalah pada musik blues dan rhythm. Blues dan rhythm lalu memproduski sebuah lagu yang oleh beberapa orang diklaim sebagai lagu rock and roll pertama berjudul 'Rocket '88' oleh Jackie Brenston.